perempuan

perempuan itu terbatuk kecil akibat asap yang mengabu disekitar auranya...
itu akibat seorang renta yang masih saja dengan asyik menghirup dalam-dalam sebatang putih yang asal muasalnya tembakau..

kemudian dilain hari perempuan itu berceloteh lugu,
"anehh...apa ituu??!! ga berguna!! bikin penyakit!! "
itu akibat seorang remaja bersetelan abu-abu yang dengan lincah membakar yang katanya nikotin di tepi jalan dengan membanggakan kendaraan mereka..

lalu pada senja itu, perempuan itu lagi-lagi menyeletuk,
"apa rasanya?"
itu akibat dia menilik dalam-dalam seorang kawan yang mnghisap lembut asap mengabu lewat bibir tipisnya yang indah

lain kesempatan dia meracau,
"sudahlahh!! apa yang kalian lakukan?! tak usah lagi sentuh barang itu!! tak ada gunanya!! hanya membuat paru-paru mambusuk!! sampai kau mati lemas karenanya!! sini aku buang!! sudahlah anak-anak!!"
itu karena dia tiba-tiba memperhatikan segerombol anak-anak berpakaian lusuh diemperan warung kecil yang mencari makan hanya untuk sebatang rokok.

lagi-lagi dia merutuk disuatu kesempatan
"dasar perempuan jalang! bisanya hanya merokok!! entah apa yang membuat mereka candu pada sebentuk pipa kertas yang mengeluarkan gumpalan asap mengabu itu! "
itu karena dia melihat sekilas seorang wanita bercanda ria dengan teman-temannya sambil mematikan puntung "ROKOK"nya disela-sela high heelsnya.

kali ini perempuan itu mengaduh,
"uhuk..uhuk...sungguh malang benar yang tercandu "ROKOK" ini.sudahlahh!! " sambil terbatuk-batuk dia membuang sebatang "ROKOK" yang karna saking penasarannya ia terhadap bentuk putih itu yang hampir dibuat gila orang karenanya..yaah..pada kebanyakan orang lebih memilih membeli "ROKOK" daripada makanan sekedar pengganjal perut..hufh..

dan ternyata tiba saatnya perempuan itu berkata,
"hmm...apa bisa gag ya aku brenti?? yaahh..aku telah dicandunya...aku telah terbuai gumpalan asap mengabunya yang merasuk diotak dan paru-paruku dan meninggalkan nikotin disudutnya..aku bingung..seharusnya aku tak pernah mencoba...aku seharusnya sayang pada diriku..apa kata orang bila melihat seorang perempuan merokok..seperti waktu aku men-judge seorang wanita yang kulihat sekilas di sebuah kafe,apakah orang pun akan berkata seperti itu tentangku? apakah abnormal jika seorang perempuan merokok?apa bedanya? apakah buruk atau salah?"
itu akibat kini disekelilingnyah penuh puntung rokok yang makin hari makin mencandunya diberbagai kesempatan saat ia sedang sendiri digubuk sederhananya..

sungguh apakah rokok benar menghabiskan uang yang banyak?

Share this:

ABOUT THE AUTHOR

Hello We are OddThemes, Our name came from the fact that we are UNIQUE. We specialize in designing premium looking fully customizable highly responsive blogger templates. We at OddThemes do carry a philosophy that: Nothing Is Impossible

0 komentar: